• SMK NEGERI 1 BLORA
  • Sekolah SMK Pusat Keunggulan

UPACARA RUTIN DAN RAPAT ANGGOTA TAHUNAN KPRI "SEBELAS MARET" TAHUN BUKU 2024

Blora, 17 Januari 2025 – SMK Negeri 1 Blora menggelar dua agenda penting sekaligus. Pertama, upacara rutin yang

diadakan setiap tanggal 17 di lapangan SMK yang diikuti oleh seluruh siswa, siswi, dan guru. Kedua, Rapat Anggota Tahunan (RAT) KPRI "Sebelas Maret" tahun buku 2024 yang berlangsung di aula utara sekolah pada pukul 12.45 WIB.

KPRI "Sebelas Maret," sebagai koperasi berbadan hukum di bawah pembinaan Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Menengah Kabupaten Blora, terus menunjukkan eksistensinya. Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UMKM Blora, Bapak Kisyowo, turut hadir dalam rapat ini untuk memberikan kepercayaan kepada anggota bahwa koperasi ini dikelola dengan sehat dan bertanggung jawab.

RAT ini diikuti oleh 78 anggota yang terdiri dari guru dan karyawan SMK N 1 Blora. Selain itu, hadir pula pengurus,

pengawas, dan pembina koperasi, termasuk Kepala SMK N 1 Blora, Miftahul Ulum. Perwakilan Ketua KPRI, Subari, juga turut menyampaikan pandangan dalam rapat, dibahas berbagai perencanaan strategis, termasuk investasi untuk pengembangan koperasi, pembukaan toko baru, serta langkah-langkah untuk memastikan keberlanjutan operasional koperasi.

"Segala sesuatu harus direncanakan dengan matang, sehingga koperasi bisa mengantisipasi berbagai tantangan ke depan. Harapannya, koperasi semakin tertata dan mampu menyejahterakan anggotanya," ujar salah satu pengurus koperasi.

Harapan besar juga disampaikan untuk masa depan KPRI "Sebelas Maret." Dengan layanan yang terus ditingkatkan, koperasi ini diharapkan mampu menopang perekonomian anggota, termasuk guru, karyawan, dan seluruh anggota koperasi. "Kami ingin koperasi ini terus maju, melayani dengan baik, dan menjadi solusi keuangan bagi anggota," ucap pengurus koperasi.

RAT ini juga menjadi momentum evaluasi dan penyusunan rencana untuk tahun buku berikutnya. Dengan langkah-langkah yang terarah, KPRI "Sebelas Maret" optimistis untuk terus bertumbuh dan memberikan manfaat maksimal bagi seluruh anggotanya. (Ey,Bg HUMAS)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMK NEGERI 1 BLORA : PENGUMUMAN PRESTASI SMKN 1 BLORA

Senin, 17 November 2025 SMK Negeri 1 Blora kembali melaksanakan upacara rutin yang bertempat di lapangan utama sekolah, dengan diikuti oleh seluruh peserta didik dari kelas 10, 11, dan

18/11/2025 13:22 - Oleh Administratorna - Dilihat 88 kali
SMKN 1 BLORA GELAR OPENING MONEV “PINTAR BERSAMA DAIHATSU” UNTUK PERKUAT SINERGI DUNIA PENDIDIKAN DAN INDUSTRI OTOMOTIF

Blora, 10 November 2025 — Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Blora kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri otomotif m

13/11/2025 15:07 - Oleh Administratorna - Dilihat 118 kali
SMKN 1 BLORA GELAR UPACARA HARI PAHLAWAN NASIONAL 2025, MOMENTUM MENUMBUHKAN SEMANGAT KEPAHLAWANAN DI KALANGAN PELAJAR

Blora, 10 November 2025 dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada Senin, 10 November 2025, SMK Negeri 1 Blora menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat d

10/11/2025 10:00 - Oleh Administratorna - Dilihat 138 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : GELAR ACARA LEPAS PURNA TUGAS

Blora, 31 Oktober 2025 — Suasana haru dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula Utara SMK Negeri 1 Blora pada Jumat siang (31/10/2025). Seluruh guru dan karyawan menghadiri acara Le

05/11/2025 07:46 - Oleh Administratorna - Dilihat 125 kali
SMK NEGERI 1 BLORA GELAR “ESTENSI BULAN BAHASA COMPETITION 2025” UNTUK WUJUDKAN GENERASI KREATIF DAN LITERATIF

Blora, 28–29 Oktober 2025 — Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia, SMK Negeri 1 Blora menyelenggarakan kegiatan bertajuk “Estensi Bulan Bahasa Co

05/11/2025 07:43 - Oleh Administratorna - Dilihat 151 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : PEMBAGIAN RAPOR ASTS SEMESTER GANJIL TAHUN 2025

Jumat, 17 Oktober 2025 SMK Negeri 1Blora mengadakan penerimaan rapor Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) bagi seluruh siswa kelas 10,11,12 yang sudah dimulai dari Selasa, 14 Oktober

20/10/2025 14:30 - Oleh Administratorna - Dilihat 212 kali
DHARMA WANITA PERSATUAN SMK NEGERI 1 BLORA

Jumat, 17 Oktober 2025 – Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMK Negeri 1 Blora menggelar kegiatan arisan rutin yang berlangsung dengan penuh keakraban dan kebersamaan. Kegiatan ini tid

20/10/2025 14:29 - Oleh Administratorna - Dilihat 229 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : BHINA GOES TO SCHOOL

Blora, 16 Oktober 2025 Rumah Sakit (RS) Bhina Rembang adakan Medical Check Up (MCU) dan Pemeriksaan Mata Gratis di SMK Negeri 1 Blora. Sedari pukul 09.00 s.d. selesai RS yang swasta ya

17/10/2025 10:00 - Oleh Administratorna - Dilihat 213 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : BEAUTY AND HANDSOME CLASS WITH VIVA COSMETICS

Rabu, 15 Oktober 2025 bertempat di ruang aula selatan SMK Negeri 1 Blora adakan Pelatihan Kecantikan Viva Cosmetics yang bertema : Meningkatkan Pengetahuan dan Keterampilan di Industri

16/10/2025 12:00 - Oleh Administratorna - Dilihat 278 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : ADAKAN PELANTIKAN DAN SERAH TERIMA JABATAN PENGURUS OSIS DAN MPK

Kudus, 13 Oktober 2025 – Tepat pukul 07.00 di lapangan depan  SMK Negeri 1 Blora mengawali hari dengan pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) bagi Pengurus OSIS

14/10/2025 14:32 - Oleh Administratorna - Dilihat 277 kali