
PENILAIAN TEKNIK GEOSPASIAL (TGG)
Selasa, 10 September 2024, SMK Negeri 1 Blora melaksanakan kegiatan penilaian untuk siswa kelas 12 Teknik Geospasial (TGG) yang bertujuan untuk mengevaluasi dan menilai kemajuan belajar siswa dalam program keahliannya dan disiplin ilmu mereka tentunya.
Hampir dua pekan lamanya, kegiatan penilaian ini dimulai dengan sesi wawancara bersama tamu Eduka yang diadakan di kantor Teknik Geospasial. Dalam sesi ini, para tamu Eduka diberi kesempatan untuk memberikan pertanyaan, masukan, dan Feedback terkait kurikulum serta proses pembelajaran yang sedang berjalan. Usai wawancara, siswa melaksanakan praktik lapangan yang dilakukan oleh seluruh siswa12 TGG ( 1 rombel). Kegiatan ini merupakan bagian penting dari penilaian, di mana siswa dapat memperlihatkan keterampilan praktis yang telah mereka kuasai dan bagaimana mereka menerapkan teori-teori yang telah dipelajari selama proses belajar mengajar.
Dalam rangka mendapatkan perspektif yang lebih mendalam tentang praktik lapangan tersebut, tim jurnalistik kemudian mewawancarai para guru yang mengajar dalam kegiatan praktik ini. Wawancara ini bertujuan untuk menggali informi lebih lanjut mengenai metode pengajaran yang digunakan, serta evaluasi dari hasil praktik siswa. Hal ini juga memberikan kesempatan kepada guru untuk menyampaikan pandangan mereka mengenai kemajuan dan tantangan yang dihadapi siswa selama proses belajar.
“ Kegiatan penilaian dengan tim Eduka memang menjadi agenda rutin tiap tahun bagi kelas 12 TGG, disini mereka harus mempraktikkan secara langsung ilmu yang didapat pada jurusan TGG, dan disini terlihat keahlian mereka dalam praktik yang dihadapi, “ tegas Sri Hikmah Kepala Program Keahlian Teknik Geospasial (TGG).(Ey,Bg Humas)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMK NEGERI 1 BLORA : BEAUTY AND HANDSOME CLASS WITH VIVA COSMETICS
Rabu, 15 Oktober 2025 bertempat di ruang aula selatan SMK Negeri 1 Blora adakan Pelatihan Kecantikan Viva Cosmetics yang bertema : Meningkatkan Pengetahuan dan Keterampilan di Industri
SMK NEGERI 1 BLORA : ADAKAN PELANTIKAN DAN SERAH TERIMA JABATAN PENGURUS OSIS DAN MPK
Kudus, 13 Oktober 2025 – Tepat pukul 07.00 di lapangan depan SMK Negeri 1 Blora mengawali hari dengan pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) bagi Pengurus OSIS
SMK NEGERI 1 BLORA : LINK DAN MATCH KUNJUNGAN INDUSTRI KE PT DENSO INDONESIA
Rabu, 08 Oktober 2025 sejumlah 20 guru dan karyawan yang tergabung dalam Top Manajemen SMK Negeri 1 Blora yang memang memiliki andil besar dalam pengembangan mutu SMK N 1 Blora serta na
SMK NEGERI 1 BLORA : LINK AND MATCH KUNJUNGAN INDUSTRI KE PT LAKSANA TEKNIK MAKMUR
Rabu, 08 Oktober 2025 masih dalam rankaian kunjungan industri ke perusahaan- perusahaan yang sudah diagendakan. Selepas dari kunjungan PT Denso Indonesia, kunjungan yang kedua ini yakni
PEMILIHAN KETUA OSIS SMK N 1 BLORA 2025/2026: SATU LANGKAH LEBIH MAJU DENGAN SISTEM DIGITAL
Blora, 17 September 2025 SMK Negeri 1 Blora kembali menyelenggarakan pesta demokrasi pelajar melalui ajang Pemilihan Ketua OSIS (Pilketos) periode 2025/2026. Berbeda dengan tahun-tahun
SMK NEGERI 1 BLORA : ADAKAN SOSIALISASI DARI ROYAL SEASONS HOTEL EDUCATION CENTER
Royal Seasons Hotel Education Center Solo adakan sosialisasi di SMK N 1 Blora pada Rabu, 17 September 2025 pada pukul 09.00 s.d. selesai di aula utara SMK. Program Pendidikan yan
SMKN 1 BLORA : GELAR KAJIAN AKBAR PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW
Blora – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, SMK Negeri 1 Blora menyelenggarakan Kajian Akbar yang berlangsung pada Selasa, 9 September 2025. Acara yang digelar di
SMK NEGERI 1 BLORA : JALANKAN PROGRAM MAKANAN BERGIZI UNTUK TINGKATKAN KESEHATAN SISWA
Blora – SMK Negeri 1 Blora melaksanakan Program Makanan Bergizi (MBG) sebagai langkah strategis dalam mendukung kesehatan peserta didik serta meningkatkan kualitas pembelajaran di
SMK NEGERI 1 BLORA : LEPAS PURNA TUGAS Drs. MOH. ZENNURI ALHADI, M.Pd.
Blora – SMK Negeri 1 Blora menggelar acara lepas purna tugas bagi salah satu guru senior SMK, Drs. Moh. Zennuri Alhadi, M.Pd. pada Jumat (29/8/2025). Acara tersebut berlangsung di
SMK NEGERI 1 BLORA : TAMPIL MEMUKAU DALAM KARNAVAL KABUPATEN BLORA 2025 DENGAN TEMA '’PACU JALUR'’
Blora – SMK Negeri 1 Blora kembali mengukir prestasi membanggakan dalam ajang Pawai Pembangunan Kategori A ( SMA/SMK/Perguruan Tinggi) Tingkat Kabupaten Blora yang digelar pada Mi